Kamis, 10 April 2014

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 April 2014



Setiap praktisi yang terlahir ke Alam Sukhavati juga serupa demikian, bunga bermekar bertemu Buddha, bertemu dengan Buddha Amitabha, Buddha Amitabha membabarkan Dharma di Aula Pembabaran Dharma Tujuh Mustika di Alam Sukhavati, di sana ada tempat duduk untukmu, anda duduk di sana dan tidak bangkit dari tempat dudukmu, namun anda memiliki kemampuan untuk menuju ke sepuluh penjuru alam untuk menyelamatkan para makhluk, dengan menjelma menjadi banyak tubuh jelmaan.

Berapa banyak anda sanggup menjelma? Tak terhingga. Mengapa demikian? Di sepuluh penjuru alam terdapat Alam Buddha yang tak terhingga tak terbatas dan tak terhitung, setiap satu tubuh jelmaan anda menuju satu Alam Buddha untuk bernamaskara pada Buddha.

Bernamaskara pada Buddha adalah memupuk pahala, memberi persembahan kepada Buddha, mendengar pembabaran Dharma dari Buddha adalah mengembangkan kebijaksanaan, satu Buddha membabarkan padamu satu pintu Dharma, para Buddha yang tak terhingga dan tak terbatas ini mengajari dirimu dalam waktu yang bersamaan, maka anda memperoleh pintu Dharma yang tak terhingga dan terbatas.

Dalam Empat Tekad Agung Bodhisattva, salah satunya berisikan bahwa “Bertekad mempelajari pintu Dharma yang tak terhingga”, jadi harus begini belajarnya baru bisa, memperoleh keberhasilan dalam waktu yang sangat singkat.

Andaikata anda belajarnya pada satu demi satu Buddha, sampai kapan anda baru bisa tamat kuliah? Jadi di Alam Sukhavati bisa belajar dalam waktu bersamaan, Mereka memiliki kemampuan sedemikian.

Di dalam sebuah universitas ada beberapa ratus mata kuliah, setiap mata kuliah, masa tamatnya adalah empat tahun, jika mengambil beberapa ratus mata kuliah, bukankah harus memerlukan beberapa masa kehidupan, barulah anda dapat menamatkan seluruh mata kuliah dan meninggalkan universitas tersebut?

Alam Sukhavati sungguh telah memberikan manusia banyak keuntungan, berapa banyak mata kuliah yang ada maka sanggup menjelma sebanyak itu, setiap tubuh jelmaan mempelajari satu mata kuliah, empat tahun sudah menamatkan seluruhnya, semuanya sudah selesai dikuasainya, sampai di Alam Sukhavati, anda akan memperoleh kemampuan ini.

Maka itu “Bertekad mempelajari pintu Dharma yang tak terhingga, bertekad mencapai KeBuddhaan yang tertinggi tiada taranya”, setelah sampai di Alam Sukhavati, kita sudah mampu menwujudkan dua kalimat ini.

Kutipan Ceramah Master Chin Kung 1 April 2014


每個往生到極樂世界的人都是這樣,你花開見佛,見到阿彌陀佛,阿彌陀佛在講堂裡講經教學,那裡頭有你的座位,你坐在那裡真的沒有起座,你有能力到十方世界去教化眾生,分身去的。分多少身?分無量無邊無數的身。為什麼?

十方世界有無量無邊無數諸佛剎土,你每個身到一個剎土去拜佛。拜佛修福報,供佛,聽經聞法開智慧,一尊佛教你一個法門,無量無邊佛同時教你,你就得無量無邊法門。法門無量誓願學,要這樣學才行,快速成就。一尊一尊到那去學,你要學到哪一年才能畢業?

同時學,有這個本事。一個大學裡頭有幾百個學系,每個學系都是四年畢業,幾百個學系你要多長的壽命,你才能夠統統畢業全部學完?極樂世界人就佔便宜,多少個學系分多少身,每個身學一個學系,四年總畢業,全學完了,到極樂世界就有這個本事。

所以「法門無量誓願學,佛道無上誓願成」,這兩願到極樂世界去落實。前面兩願在此地落實,落實前面兩願你就能往生極樂世界。


二零一四淨土大經科註  (第二十一集)  2014/4/1